Resep Membuat Daging Ungkep

Bahan - bahan perlu dipersiapkan terlebih dahulu sebelum memasak daging ungkep ialah sebagai berikut:
- Daging 1/2 kg
- Bawang merah 5 biji
- Bawang putih 2 biji
- Kemiri 3 butir
- Ketumbar 1 SDM
- Lengkuas 4 cm
- Jahe 4 cm
- Daun jeruk 3 lembar
- Garam ( sesuai selera)
- Penyedap rasa ( Masako/Royco)
- Kecap manis (sesuai selera)
- Gula merah
Cara membuat masakan daging ungkep sebagai berikut:
- Daging diiris tipis2, lalu ditumbuk menggunakan lemper
- Haluskan semua bumbu
- Alupi / olesi daging dengan bumbu yg sudah ditumbuk tadi
- Olesi wajan/ penggorengan dengan minyak dengan rata
- Masukkan daging dan tata biar tidak bertumpuk agar matangnya merata setelah itu tutup wajan beberapa menit biar daging agak empuk
- Kalau sudah setengah matang baru masukkan kecap dan daun jeruk
- Tutup wajan agar daging benar - benar empuk dan jangan lupa dibolak balik dagingnya
8. Jadi deh tinggal dimakan
Posting Komentar